$type=ticker$count=12$cols=4$cate=0

Program Jum'at Curhat, Kapolsek Tapung Hilir Terima Masukan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Desa Koto Garo

  TAPUNG HILIR - CENTRALPUBLIK.Com Dalam rangka menampung masukan, usulan dan informasi langsung dari masyarakat terkait situasi Keamanan da...

 


TAPUNG HILIR - CENTRALPUBLIK.Com Dalam rangka menampung masukan, usulan dan informasi langsung dari masyarakat terkait situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat, Kepolisian Resort (Polres) Kampar melalui Polsek Tapung Hilir menggelar kegiatan Jum'at Curhat bersama tokoh masyarakat dan tokoh pemuda di Desa Koto Garo Kec. Tapung Hilir Kab. Kampar.

Program Jum'at Curhat Polsek Tapung Hilir kali ini diadakan disebuah warung kopi sembari melaksakan ngopi dan sarapan pagi bersama masyarakat Desa Koto Garo, Jum'at (30/12/2022) pukul 10.00 wib.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Tapung Hilir AKP M.Simanungkalit SH MH didampingi Kanit Reskrim IPTU Rian Onel SH, Ps Kanit Patroli Aipda Suhendra, Ps Kanit Binmas Bripka C. Nainggolan dan Ps Kanit Lantas Bripka M.Neck Hermanto, selain itu hadir Bhabinkamtibmas Koto Garo Brigadir Polisi Mulya didampingi beberapa Bhabinkamtibmas lainnya.

Sementara itu kegiatan Jum'at Curhat dihadiri oleh H. Idris selaku tokoh masyarakat, Khoirul Anwar selaku KAUR Pemerintahan mewakili Pemdes Koto Garo, Romi Wiji Saputra selaku Wakil Ketua Karang Taruna dan beberapa anggota Karang Taruna Desa Kota Garo.

Kapolres Kampar AKBP Didik Priyo Sambodo SIK melalui Kapolsek Tapung Hilir AKP M.Simanungkalit SH MH mengatakan bahwa kegiatan Jum'at Curhat kali ini kami laksanakan disebuah warung kopi di Desa Koto Garo sembari sarapan pagi bersama tokoh masyarakat dan tokoh pemuda Desa Koto Garo bertujuan untuk menerima informasi, masukan bahkan usulan langsung dari masyarakat terutama terkait HARKAMTIBMAS khususnya di Desa Koto Garo dan umumnya di wilayah hukum Polsek Tapung Hilir," ungkapnya.

Selain itu, kegiatan Jum'at Curhat kali ini sebagai wujud pelaksanaan Program PRESISI POLRI dan juga lebih mempererat tali silaturahmi antara Polisi dan Masyarakat," jelas Kapolsek Tapung Hilir AKP M.Simanungkalit SH MH.

Pantauan awak media, beberapa usulan dan masukan disampaikan oleh masyarakat Desa Koto Garo pada kegiatan Jum'at Curhat kali ini yaitu :

- Menghidupkan Pos Siskamling ditiap-tiap wilayah dikoordinir oleh Polsek Tapung Hilir

- Adanya kegiatan untuk pemuda dengan melakukan sosialisasi Bahaya Narkoba, Tertib Berlalulintas, Turnamen olahraga dan lain-lain.

- Menghidupkan Pos Bhabinkamtibmas sebagai perwakilan Polsek Tapung Hilir agar masyarakat lebih dekat dalam menerima pelayanan Kepolisian.

- Adanya pelayanan pembuatan SIM keliling di Desa Koto Garo.

Ditempat yang sama, H. Idris selaku tokoh masyarakat Desa Koto Garo menyampaikan apresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada Kapolsek Tapung Hilir yang mau duduk dan sarapan bersama masyarakat Desa Koto Garo sambil mendengarkan curhatan warga, ini merupakan tindakan positif yang dilakukan, selain dapat menerima masukan dan usulan, kegiatan ini juga akan menambah dekatnya silaturahmi masyarakat Desa Koto Garo dengan Polsek Tapung Hilir dengan penuh rasa kekeluargaan demi terwujudnya Program PRESISI POLRI.

Kegiatan Jum'at Curhat Polsek Tapung Hilir yang berakhir pukul 10.30 wib berjalan dalam situasi aman dan kondusif./Yanti

COMMENTS

[HOT NEWS]$type=slider$snippet=hide$cate=0

Nama

Duri,2,Ekonomi,14,Hukum,28,Jambi,4,Kampar,10,Kesehatan,6,Nasional,43,Pekanbaru,33,
ltr
item
central publik: Program Jum'at Curhat, Kapolsek Tapung Hilir Terima Masukan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Desa Koto Garo
Program Jum'at Curhat, Kapolsek Tapung Hilir Terima Masukan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda Desa Koto Garo
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjSFQ6rwWUYUSfMqFDLHbM5ut8S_HbfecFkHixyW-77nObXAtbmfi0F3NDljT7esY-NaaCiIm9y9ftHbUOVok-tBehasbaRfQRIafNytH-IZ13WDsxy5ub4MSR7uRAH6LCuOZoZIc5e2sIgE-IoertClfro_55T_QVSj1Uh0UY5fUrjmQ-mbo5XXRj4Jg/s320/IMG-20221230-WA0070.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjSFQ6rwWUYUSfMqFDLHbM5ut8S_HbfecFkHixyW-77nObXAtbmfi0F3NDljT7esY-NaaCiIm9y9ftHbUOVok-tBehasbaRfQRIafNytH-IZ13WDsxy5ub4MSR7uRAH6LCuOZoZIc5e2sIgE-IoertClfro_55T_QVSj1Uh0UY5fUrjmQ-mbo5XXRj4Jg/s72-c/IMG-20221230-WA0070.jpg
central publik
https://www.centralpublik.com/2022/12/program-jumat-curhat-kapolsek-tapung.html
https://www.centralpublik.com/
https://www.centralpublik.com/
https://www.centralpublik.com/2022/12/program-jumat-curhat-kapolsek-tapung.html
true
2780326697590592498
UTF-8
Loaded All Posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy