Pekanbaru, centralpublik.Com, Personil Polsek Tampan yang terdiri dari unit lantas dan Bhabin Kantibmas melakukan giat pengamanan dan pen...
Pekanbaru, centralpublik.Com,
Personil Polsek Tampan yang terdiri dari unit lantas dan Bhabin Kantibmas melakukan giat pengamanan dan pendampingan penertipan Pedagang yang berjualan dibadan Jalan di Jl. Hr Subrantas Kel. Tuah Karya Kec. Tuah Madani Kota Pekanbaru. Selasa (19/03/2024).
Petugas menghimbau PKL agar tidak berjualan lagi dibadan jalan sepanjang Jl. Hr Subrantas Kelurahan Tuah Karya Kecamatan Tuah Madani Kota Pekanbaru, Kegiatan Penertipan Pedagang Kaki Lima (PKL) ini sesuai dengan aturan yang berlaku.
Pihak Kecamatan Tuah Madani Bpk. Tengku Ruzen Mengatakan Penertiban ini dilakukan sebagai bentuk upaya petugas dalam mengatur sejumlah PKL, apa lagi disaat bulan suci ramadhan PKL mulai menjamur berjualan dibadan jalan, Kami pihak kecamatan Tuah Madani bersinergi bersama TNI-Polri untuk pengamanan dan penertiban, hal ini dilakukan untuk membantu kelancaran penertipan para pedagang kaki lima yang tidak mentaati peraturan dan ketentuan.
Sasaran dalam kegiatan ini adalah menertibkan Pkl yang menempati lokasi yang tidak semestinya. Dalam kegiatan ini para Pkl diberikan pesan kamtibmas dan pembinaan agar tidak menggelar daganganya di tempat yang dilarang dan mengganggu ketertiban umum.
Penertiban ini merupakan Program kegiatan pemerintah dan instansi terkait, bentuk lanjutan dari sosialisasi ini akan dilakukan patroli setiap hari, yang mana patroli ini tidak hanya pedagang dan lainnya.
Kegiatan ini dilakukan melalui pendekatan secara persuasif dengan memberikan pengertian-pengertian kepada para pedagang, namun untuk mencapai hal itu pihaknya menggunakan pendekatan kepada para pedagang. Petugas terus melakukan patroli dan imbauan kamtibmas kepada pedagang dalam setiap harinya.
Kapolsek Tampan Kompol Kompol Asep Rahmat.SH.SIK.MM mengatakan bahwa, tugas Kepolisian dalam hal ini adalah Pendampingan dan pengamanan jalanya penertiban PKL. Akan tetapi walaupun sifatnya pengamanan kami perintahkan anggota kami di lapangan untuk mengedepankan persuasif senyum sapa dan salam. Dalam kegiatan pengamanan dan monitor PKL Ini personil kepolisian tetap siaga dalam mengawal kegiatan. Pengamanan terus ditingkatkan di lokasi, kami lakukan antisipasi semaksimal mungkin.Ungkap.
*HUMAS POLSEK TAMPAN*
COMMENTS