--> Apel Perdana Pasca Idul Fitri 1446, H.Alfedri Ajak Pertahankan Integritas Untuk Siak Lebih Maju | central publik

$type=ticker$count=12$cols=4$cate=0

Apel Perdana Pasca Idul Fitri 1446, H.Alfedri Ajak Pertahankan Integritas Untuk Siak Lebih Maju

  Siak,detikriaunews.com -  Memasuki hari pertama kerja pasca libur dan cuti bersama Idul Fitri 1446 Hijriyah, Pemerintah Kabupaten Siak men...

 


Siak,detikriaunews.com -  Memasuki hari pertama kerja pasca libur dan cuti bersama Idul Fitri 1446 Hijriyah, Pemerintah Kabupaten Siak menggelar apel pagi perdana di halaman Kantor Bupati Siak, Selasa (8/4/2025). 


Kegiatan ini sekaligus menjadi ajang halal bihalal antara seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga honorer, guna mempererat silaturahmi serta meneguhkan kembali semangat pengabdian usai menjalani ibadah puasa ramadan.


Bupati Siak, Alfedri, saat memimpin apel tersebut menyampaikan rasa syukurnya dapat bertatap muka dan berkumpul bersama staf usai liburan lebaran dalam suasana yang penuh kebersamaan.


Menurutnya, Idul fitri adalah momentum kemenangan spiritual, melainkan juga kesempatan untuk memperkuat hubungan sosial dan profesional di lingkungan kerja.


“Alhamdulillah, setelah kita menjalani ibadah Ramadan dan menikmati libur bersama, hari ini kita bisa melaksanakan apel pagi perdana. Semoga ibadah kita selama Ramadan diterima Allah SWT," ujarnya.


Dalam suasana yang hangat dan penuh kekeluargaan, Alfedri mengajak seluruh pegawai untuk saling memaafkan atas kekhilafan pribadi dalam pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan.


“Atas nama Pemerintah dan pribadi dan keluarga, kami mengucapkan Selamat Idul Fitri 1446 Hijriyah, mohon maaf lahir dan batin," ucapnya.


Lebih lanjut, Bupati Alfedri menekankan bahwa bulan Syawal merupakan saat yang tepat untuk meningkatkan kualitas diri, termasuk dalam hal kinerja dan pelayanan publik. 


Ia mengapresiasi semangat perubahan dari seluruh perangkat daerah hingga ke tingkat kampung. Ia melihat seluruh OPD, kecamatan dan kampung memiliki semangat untuk berubah ke arah yang lebih baik. Integritas inilah yang terus di pelihara. 


"Insyaallah menjadi modal untuk membawa kemajuan ke arah yang lebih baik lagi, bagi negeri dan masyarakat Kabupaten Siak,” harapnya.


Mengakhiri sambutannya, Alfedri menyampaikan terima kasih atas komitmen seluruh elemen pemerintahan daerah yang terus bekerja dengan integritas dan semangat inovasi demi kemajuan daerah.


Acara kemudian dilanjutkan dengan sarapan pagi bersama dan salam-salaman antara Bupati, pejabat, ASN, serta tenaga honorer, menciptakan suasana kebersamaan dan kekeluargaan yang kental di awal masa kerja pasca Idul Fitri.(Infotorial)

COMMENTS

[HOT NEWS]$type=slider$snippet=hide$cate=0

Nama

Duri,2,Ekonomi,14,Hukum,28,Jambi,4,Kampar,10,Kesehatan,6,Nasional,43,Pekanbaru,34,
ltr
item
central publik: Apel Perdana Pasca Idul Fitri 1446, H.Alfedri Ajak Pertahankan Integritas Untuk Siak Lebih Maju
Apel Perdana Pasca Idul Fitri 1446, H.Alfedri Ajak Pertahankan Integritas Untuk Siak Lebih Maju
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhubS7dIkeXSNeCae87dfv8Khr_hL_NYNoVSnXFVdOn9KlxgKOlFT9ZGDvjxyyiZJIdkBlU2wr2pRTT4lgPcQanqWDWL-ybYB8aTEpna4RvPTiJ-nW1O0vXWiAXoUAR-PzRFqrSAqgyEz_0StUS8R1n9fciM5R8KgKmitsChTnADl4QGhtXjvoAK_-Z-jOT/s320/IMG-20250408-WA0070.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhubS7dIkeXSNeCae87dfv8Khr_hL_NYNoVSnXFVdOn9KlxgKOlFT9ZGDvjxyyiZJIdkBlU2wr2pRTT4lgPcQanqWDWL-ybYB8aTEpna4RvPTiJ-nW1O0vXWiAXoUAR-PzRFqrSAqgyEz_0StUS8R1n9fciM5R8KgKmitsChTnADl4QGhtXjvoAK_-Z-jOT/s72-c/IMG-20250408-WA0070.jpg
central publik
https://www.centralpublik.com/2025/04/apel-perdana-pasca-idul-fitri-1446.html
https://www.centralpublik.com/
https://www.centralpublik.com/
https://www.centralpublik.com/2025/04/apel-perdana-pasca-idul-fitri-1446.html
true
2780326697590592498
UTF-8
Loaded All Posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy